Alhamdulillah tadi malam Khataman Kitab Wasail Wushul: Ila Syamaili Rosululloh SAW.
Kitab ini menjelaskan Nabi Muhammad SAW biak dari aspek Khuluqiyah (Sifat Kepribadian) maupun Kholqiyah (tubuh beliau) dan ditambah penjelasan yang lainnya.
Kitab Wasail ini merupakan kitab yang disadur dari beberapa kitab Syamail lainnya dan kitab yang terdapat riwayat tentang kehidupan pribadi Rasulullah, terutama dari kitab Syamail Muhammadiyyah nya Imam Tirmidzi. Selain itu, kitab Wasail ini, sebagaimana kesaksian pengarang dan pembaca, lebih ringkas karena ada pengasingan beberapa sanad. Lebih mudah dipahami pula karena kitab ini menjadi kitab syarahan(penjelasan) sekaligus bagi kitab-kitab syamail lainya.
Pada akhirnya, kitab Wasail Wushul ini mampu dibaca oleh semua masyarakat pesantren Sedangkan masyarakat umum boleh untuk membaca terjemahan kitab Syamail Muhammadiyyah karya Imam Tirmidzi atau lainnya, mengingat bahwa membaca Rasulullah adalah cara untuk jatuh cinta padanya.
#wasailwushul #NabiMuhammasSAW #siroh #nabawiyah #ngaji #maulid #santripalembang #santrisumsel #santrisumatera #santribanyuasin #rmisumsel #jatmansumsel #khatamanngajikitab #pwnusumsel #nusumsel #kemenagsumsel #kemenagbanyuasin
Discussion about this post